Camping Ceria Pesantren dan Sekolah Islam

KomBel (Komunitas Belajar) Farm terletak di Kaki Gunung Salak dengan ketinggian 900 mdpl, dikelilingi pemandangan luas 360° yang membentang ke arah puncak Gunung Salak, Gunung Gede-Pangrango, hingga ke Kota Bogor, Jakarta dan sekitarnya.

Tersedia beragam fasilitas dan kegiatan seperti; memanah, berkuda, Edukasi & praktik berkebun Strawberry secara organik, bermain dengan kelinci & hewan-hewan yang ada di Mini Zoo KomBel Farm, serta Fun Games yang akan membuat suasana lebih hidup dan ceria.

Sejenak melepas kepenatan di waktu liburan sekolah bersama teman-teman dengan kegiatan yang mengajarkan untuk lebih dekat kepada alam dan penciptanya.

Dan yang tak kalah penting, setiap peserta juga tetap bisa mengikuti shalat lima waktu berjamaah dan Taklim Subuh rutin yang diselenggarakan di Mushala KomBel Farm.

Biaya

Start from Rp.150.000/orang/malam.

Fasilitas

Keterangan:

Itinenary

Hari Pertama

07.00Check In
08.00Briefing Standar Keselamatan
08.15 – 11.00Memanah, berkebun
11.30Istirahat, shalat berjamaah, Makan siang
13.00 – 14.30Farm Tour (Mini Zoo & Strawberry)
15.00Istirahat, shalat berjamaah
16.00 – 17.30Fun Games
17.30Snack sore, shalat berjamaah
20.00Makan malam, Api Unggun

Hari Kedua

04.15 – 07.30Shalat Subuh, Taklim, & sarapan pagi
08.00Persiapan Check Out

Syarat dan ketentuan

  • Dilarang membawa hal-hal yang diharamkan oleh Syariat Islam seperti minuman beralkohol, alat musik, alat-alat perjudian, dll.
  • Wajib memakai pakaian yang sopan dan menutup aurat.
  • Dilarang merokok (elektrik dan non elektrik) di seluruh area KomBel Farm.
  • Booking Fee 30% dan pelunasan 3 hari sebelum tanggal Check In.
  • Wajib mengikuti tata tertib yang ada di area Camping KomBel Farm, seperti membuang sampah pada tempatnya, dll.

Lokasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *